BERTUMBUH DAN BERKEMBANG DARI DASAR (Bagian 2)
Pemberdayaan Masyarakat/Pemberdayaan Diri Sifat yg relatif statis dan juga fatalis dari mayoritas petani memiliki alasan-alasan rasional. Untuk apa bereksperimen dengan inovasi-inovasi baru yang belum teruji untuk suatu hasil produksi yg mantap. Untuk apa ikut terlibat menentang korupsi jika itu berarti hanya cari musuh. Untuk apa bekerja keras menghasilkan materi yang berlimpah jika nasib sudah menggariskan bahwa itu mustahil. Sikap statis dan fatalis seperti ini menjadikan masyarakat selalu tak berdaya. Upaya-upaya penyadaran lewat belajar bersama atas realitas dapat merubah keyakinan-keyakinan itu, dan potensi kreatif mereka dapat dinyalakan kembali. Percaya sepenuhnya bahwa pemerintah/negara bersifat murah hati dan dengan sendirinya selalu konsisten mengupayakan perbaikan kondisi-kondisi hidup adalah naif. Jika mereka menjadi sangat kuat, sementara warga masyarakat sangat lemah, mereka bisa saja tidak perduli terhadap kepentingan publik. Yang dipentingkan adalah kesejahter